Assalamualaikum Teman-teman Semuanya..?
Apa Kabar?
Sebuah harapan , mimpi kecil dan cita-cita tidak ada batas nya. Setiap manusia berhak memiliki mimpi setinggi apapun tanpa memandang ras, agama, gender, usia, status sosial, maupun fisik.
Cita-cita sendiri bagi saya mempunyai arti suatu harapan yang dari dulu saya impikan, suatu impian yang saya genggam dan saya doakan bahwa suatu saat nanti saya akan meraih nya. Cita-cita mempunyai arti yang berbeda bagi setiap orang, banyak yang beranggapan cita-cita adalah sebuah mimpi yang sulit di raih, sebetulnya hal tersebut tidak keseluruhan benar, karena sebuah cita-cita pasti bisa diraih apabila kita berusaha dengan bersungguh-sungguh agar cita-cita tersebut tercapai dan jangan lupa untuk berdoa dan menyerahkan sepenuhnya pada yang di atas.
Menggapai cita-cita di masa depan yang di damba-dambakan, tidak semudah membalikkan telapak tangan. Banyak rintangan yang harus di lewati, banyak pengorbanan baik waktu, materi, fisik, dan pikiran kita. Karena pada dasarnya jika kita ingin meraih impian kita tersebut kita harus mau bersusah payah dahulu. Seperti Peribahasa " Berakit-rakit kehulu Berenang - renang ketepian Bersakit-sakit dahulu Bersenang-senang kemudian".
Cita-cita dan masa depan harus kita raih. Tidak peduli setinggi dan sebesar apa, karena ada pepatah mengatakan BERMIMPILAH SETINGGI LANGIT. Meraih semuanya itu diperlukan usaha dari diri kita, seberapa kuat kerja keras kita dan doa kita, yakinlah semuanya itu akan membuahkan hasil jika kita terus senantiasa bersyukur dan berusaha.
" Jika kita jatuh bangun lagi, jika kita lelah ayo semangat lagi, tetapi jika kita sudah menyerah semuanya selesai "
- S E K I A N -
Wassalamualaikum wr. wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar